Google Translate

Contact Me

Minggu, 25 Desember 2011

“Konservasi Sumber Daya Air Untuk Keberlangsungan Hidup Kita”


Air merupakan unsur yang paling penting bagi kehidupan di dunia ini bahkan hampir 71% permukaan bumi ini ditutupi oleh air. Air terbentuk dari 2 unsur yaitu hidrogen dan oksigen dengan rumus kimia H20. Kedua unsur yang membentuk senyawa air pada awalnya berbentuk gas dan pada kondisi tertentu akan berikatan membentuk suatu senyawa yang stabil, yaitu air. Di dunia secara garis besar total volume air yang ada, air asin dan air tawar adalah 1.385.984.610 km3, terdiri atas (UNESCO, 1978 dalam Chow dkk, 1988 dalam Kodoatie dan Sjarief, 2005): Air laut : 1.338.000.000 km3 atau 96,54%, Lainnya (air tawar + asin) : 47.984.610 km3 atau 3.46%, Air asin di luar air laut : 12.995.400 km3 atau 0.93%, Air tawar : 35.029.210 km3 atau 2.53%.


Semua mahluk hidup di bumi memiliki ketergantungan yang sangat besar sekali kepada air, dari hewan sampai tumbuhan sekalipun hampir seluruhnya bergantung pada air untuk keberlangsungan hidupnya. Tidak terlepas juga manusia, air sangat menentukan sekali kelangsungan hidup manusia. Tanpa air manusia tak akan bisa hidup karena 55% - 78% kompisisi tubuh manusia merupakan air, tergantung dari ukuran badan. Kita dapat bertahan sampai tujuh hari tanpa makanan namun kita hanya bisa bertahan beberapa hari saja jika tanpa air. Tanpa air manusia akan sangat rentan sekali terhadap berbagai macam penyakit, contohnya seperti: batu ginjal, kanker saluran kencing, kanker kandung kemih, kanker usus besar (colon) dan dehidrasi (gangguan dalam keseimbangan cairan atau air pada tubuh). Minum cukup air dapat pula menghindari sembelit dan air juga masih memiliki banyak keuntungan apabila kita mengkonsumsinya secara teratur dan cukup. Selain mencegah berbagai macam penyakit Dengan minum banyak air membantu kulit Anda tetap kenyal dan kencang serta mengurangi garis-garis dan kerut pada wajah. Tidak hanya itu. dalam kehidupan sehari-hari pun kita membutuhkan banyak air, seperti untuk memasak, mencuci, mandi dan keperluan-keperluan lainnya. Oleh karena itu, kita tidak boleh menyepelekan keberadaan air dalam kehidupan kita.



Sumber Air
Air tanah adalah air yang terdapat dalam lapisan tanah atau bebatuan pada permukaan tanah. Air tanah merupakan salah satu sumber daya air yang keberadaannya terbatas dan kerusakannya dapat mengakibatkan dampak yang luas serta pemulihannya sulit dilakukan. air tanah juga mempunyai peranan yang sangat penting terutama dalam menjaga keseimbangan dan ketersediaan bahan baku air untuk kepentingan rumah tangga (domestik) maupun untuk kepentingan industri. Dibeberapa daerah, ketergantungan pasokan air bersih dan air tanah telah mencapai ± 70%.

Di karenakan sangat pentingnya bagi kesehtan dibutuhkan kualitas air yang baik buat kelangsungan hidup manusia. Dalam penyediaan air bersih yang layak untuk dikonsumsi oleh masyarakat banyak mengutip Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 173/Men.Kes/Per/VII/1977, penyediaan air harus memenuhi kuantitas dan kualitas, yaitu:

a. Aman dan higienis.
b. Baik dan layak minum.
c. Tersedia dalam jumlah yang cukup.
d. Harganya relatif murah atau terjangkau oleh sebagian besar masyarakat


 Indonesia memiliki potensi air yang besar karena masuk dalam wilayah tropika basah, namun negeri ini selalu saja tidak terlepas dengan yang namanya kekeringan. Hal ini dikarenakan dua sebab, yaitu kacaunya pola cuaca akibat pemanasan global dan meningkatnya jumlah penduduk secara signifikan. Pola cuaca yang tidak menentu menyebabkan beberapa daerah di Indonesia mengalami kekeringan.

Tujuan Konservasi Sumber Daya Air
Konservasi air pada prinsipnya adalah penggunaan air hujan yang jatuh ke tanah untuk pertanian seefisien mungkin, dan mengatur waktu aliran agar tidak terjadi banjir yang merusak dan terdapat cukup air pada waktu musim kemarau. Serta untuk memelihara keberadaan air sebagai salah satu kebutuhan utama dalam kehidupan manusia yang sangat diperlukan untuk minuman, memasak, mandi dan mencuci setiap hari.

Oleh karena itulah dibutuhkan kerja keras serta peran serta kita semua dalam mencari win solution dalam menangani masalah air di Negara kita ini membantu peran pemerintah dalam menjaga cadangan ketersediaan air untuk keberlangsungan hidup kita.


 Peranan blogger terhadap Sumber daya air

Masyarakat umum dapat memberikan kontribusi bagi konservasi air dengan berbagai cara. Ada beberapa cara konservasi air yang mudah dan murah yaitu:

1.    Mensosialisasikan pentingnya konservasi air melalui media blog, cara ini   
merupakan cara yang paling mudah. Karena dengan media ini kita dapat memberikan pemahaman dan mengingatkan pada masyarakat luas tentang pentingnya dan akibatnya jika kita tidak menyelamatkan sumber- sumber mata air yang kita miliki demi keberlangsungan masa depan kita. Dan cara ini juga adalah langkah awal kita untuk membangun komunitas “Cinta Air” dan mewujudkannya dalam langkah- langkah yang nyata.

2.    Menghemat penggunaan air, Misalnya : mandi dengan menggunakan air yang secukupnya, menggunakan detergen seefesien mungkin dalam mencuci pakaian agar tidak membutuhkan air yang banyak untuk membilasnya, dan dengan langkah- langkah yang lainnya.

3.    Membuat sumur resapan. Cara ini sangat baik sekali dalam menjaga ketersediaan air untuk keperluan kita sehari- hari. Namun cara ini membutuhkan lahan dan biaya yang lebih besar. Agar memudahkan pelaksanaannya bisa dilaksanakan secara bersama komunitas ataupun bergotong royong dengan warga RT/RW.

4.    Memiliki ruang terbuka hijau di setiap rumah. Yaitu dengan tidak menutup dengan semen ruang terbuka disekitar rumah kita. Namun, dengan menanamin dengan pohon kayu yang banyak menyerap air. Bukan hanya untuk konservasi, ruang terbuka ini juga bisa sebagai dekorasi memperindah dan sirkulasi udara yang baik bagi lingkungan rumah.

5.    Membuat lubang biopori di halaman rumah, Cara ini mudah dan bisa dilakukan di semua rumah. Hanya perlu sosialisasi dan pelatihan bagaimana teknis pembuatannya.

6.    Mendaur ulang air, cara ini sangat efektif sekali dalam penggunaan air. karena air yang kita gunakan dalam kegiatan sehari- hari dapat kita gunakan kembali untuk keperluan yang sama seperti : mandi, mencuci, menyiram tanaman dan lain sebagainya.

7.    Bertindak cepat bila ada kebocoron pipa air, yaitu sigap dalam menangani kebocoran pipa dan tidak membiarkan kebocoran itu meluas.

8.   Membuat SaRASS (Sarana Resapan Air Sangat Sederhana) hasil penelitian dari puslitbang sumber daya air kementrian pekerjaan umum dengan menggunakan zeolit sebagai bahan untuk mereduksi zat pencemar dari air selokan atau air hujan. Informasi lebih jelas bisa dibaca di sini.

Kunci kesuksesan konservasi air adalah bagaimana kesadaran dan kerja keras kita semua dalam menyikapi dan bertindak. Apakah kita hanya berdiam diri saja dan bersikap acuh tak acuh saja terhadap semua permasalahan yang ada. Atau apakah kita mau bersama- sama membuat perubahan menyelamatkan masa depan anak cucu kita nantinya. Sekarang, atau tidak sama sekali selamanya !!





-------------------------------------------
Tulisan ini dibuat untuk mengikuti Blog Writing Competition dengan tema :


“KONSERVASI SUMBER DAYA AIR DI MATA BLOGGER”

Yang diselenggarakan oleh AQUA dan dagdigdug.com.


Salam lestari airku....

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - and an additional touch of admin | riyan_malik@rocketmail.com